Di dunia otomotif nama mitsubishi pasti sudah tidak asing lagi. Banyak sekali produk berkualitas sudah dipasarkan. Seperti xpander, pajero sport dan lainnya. Pabrikan asaljepang ini sepertinya tak pernah berhenti untuk berinovasi. Selalu memberikan produk terbaiknya terus menerus. Mitsubishi outlander menjadi produk mobil suv kelas menengah mitsubishi yang laris di pasaran. Outlander pertama kali di rilis tahun 2015. Lalu tahun ini dibuat generasi terbaru, dengan ditambahkan berbagai macam fitur modern. Sehingga semakin membuat pengemudi nyaman dan aman dalam berkendara. Ada banyak sentuhan baru yang diberikan. Entah itu dari desain interior, eksterior maupun performa mesinnya. Untuk lebih jelasnya kita bahas semuanya dibawah ini.

Desain Interior Mitsubishi Outlander


Dibagianinterior tak perlu diragukan lagi. Mitsubishi memberikan desain terbaiknya.Gaya mewah elegan langsung terlihat didalamnya. Ruang kabin luas dengan berbagai fitur canggih yang menghiasi. Banyakpanel yang digunakan untuk membantu pengemudi. Dashboard memakai layar MID touch screen 7 inchi. Berisi berbagai panel. Seperti musilk, ac dan lainnya. Dibagian kabinnya juga memakai gaya panoramic glass roof. Sehingga anda bisa membuka atap bagian atas dan melihat suasana langit. Untuk fitur ini bisa anda dapatkan jika membeli type PX. Untuk type lainnya belum ada. Sehingga anda harus mengeluarkan uang sedikit lebih banyak.

Dibagian kursi penumpang memakai bahan fabric leather mewah dan nyaman. Untuk seri PX dan GLZ memakai bahan mix leather. 6 speaker aktiv membuat mendengarkan musik semakin menyenangkan, mengeluarkan suara merdu jernih. Generasi terbaru sudah ditambah dengan power windows di setiap jendelannya. Membuat membuka tutup jendela lebih mudah. Bagian dalamnya memang begitu nyaman, dengan 3 baris kursi penumpang. Bisa digunakan untuk mobil keluarga menyenangkan. Desain mewah dan multifungsi. AC pun sudah double blower, sehingga seluruh ruangan kabin bisa merasakan hawa sejuk.

Desain Eskterior Mitsubishi Outlander


Menuju ke bagian luarnya. Desain eksterior outlander terlihat sporty. Minimalis tapi tetap elegan. Bentuk lampu utama terlihat seperti mata seseorang sedang marah. Sehingga tampilan sportynya semakin terasa. Dipadukan headlamp berbentuk kecil dan front frolle berbentuk jajaran genjang. Bagian mukanya memang dibuat agak tajam dengan garis lampu yang dominan. Seperti menjadi ciri khas tersendiri dari produk mitsubishi. Bagian fascia outlander terlihat makin keren dengan adanya fog lamp berukuran kecil di bagian bawah kanan kirinya. Anda pasti akan langsung jatuh cinta dengan bagian depan mobil ini. Karena memang sedikit berbeda dengan brand lainnya.

Beralih ke bagian samping mobil. Terlihat tidak begitu banyak perubahan dengan generasi sebelumnya. Terlihat rata tanpa ada tambahan goresan lainnya. Hanya ditambah sedikit aksen bergelombang dibagian bawah. Bagian pembuka pintu berwarna sama dengan warna mobilnya. Bagian belakang pun tidak banyak perubahan, hanya ada lampu Led yang bisa memberikan pencahayaan yang terang dan lampu berukuran kecil dibagian kanan kirinya. Disimpulkan tampiulan eskterior outlander ini perpaduan antara gaya sporty, stylish, elegan tapi tetap mewah.

Fitur Mitsubishi Outlander

Membahas spesifikasi tanpa membahas fitur pasti kurang lengkap. Untuk masalah fitur sebenarnya tak perlu diragukan lagi. Ada banyak sekali fitur canggih dan modern di outalnder. Mitsubishi sepertinya belajar dari generasi sebelumnya. Fitur keselamatan mitsubishi outalnder ada air bag dibagian kursi penumpang dan pengemudi. Untuk menghindari terjadinya benturan keras. Bagian atasnya pun terdapat glass roof, sehingga anda bisa menikmati udara segar masuk ke dalam mobil tanpa membuka jendelannya. Di type PX terdapat magnesium paddle shift, sehingga anda bisa memindahkan gigi lebih mudah tanpa harus melakukan kopling manual.

Dibagian fitur kenyamanan juga banyak. Ada audio control, yang bisa mendengarkan berbagai musik di mobil begitu mudah. Bisa disambungkan ke usb, dvd atau langsung ke smartphone anda. Panel touch screen 7 inchi, membuat anda lebih mudah dalam mengoperasikan berbagai macam hal. Selain itu ada fitur keyless entry , immobilizier, revers sensor, dan masih banyak lainnya. 6 sound membuat suara musik lebih berkualitas serta jernih. Suaranya pun tidak sampai keluar mobil. Perjalanan panjang bersama keluarga lebih menyenangkan bersama outlander, karena berbagai macam fitur yang disematkan.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN MITSUBISHI OUTLANDER


Setiap mobil pasti punya kelebihan kekurangan masing-masing. Tidak ada yang sempurna. Oleh karena itu ketika ingin membeli mobil, kita harus membandingkan satu brand dengan brand lainnya. Supaya menemukan yang terbaik di kelasnya. Berikut ini kelebihan kekurangan outlander yang harus anda ketahui.

Kelebihan Mitsubishi Outlander

Banyak kelebihan yang bisa anda temukan disini. Misalnya desain eksterior yang terlihat sporty. Memberikan kesan mobil mewah. Bagian tempat duduknya pun nyaman terbuat dari bahan berkualitas. Kabin luas dengan desain interior modern. Mesin bisa menghasilkan torsi dan tenaga yang besar, sehingga anda bisa mengemudi dengan lebih mudah di jalanan. Ketika melakukan perpindahan gigi pun sangat halus. Kelebihan lainnya bagian bagasi luas, sehingga bisa menyimpan banyak barang. Bantingan nyaman, minim body rool dan memiliki fitur lengkap.

Kekurangan Mitsubishi Outalander

Selain ada kelebihan, mobil buatan mitsubishi ini juga memiliki beberapa kekurangan. Mungkin bisa diperbaiki di generasi selanjutnya. Kabin baris ketiga agak sempit, di rpm tinggi mesin agak berisik. Belum adaseri varian AMD, bagian handling pun agak kurang. Resale valuenya rendah. Tidak ada fitur hill assist control. Cruise control dan active stability control. Hanya itu saja kekurangan yang bisa anda dapatkan. Tentunya tertutupi dengan kelebihan yang lebih banyak.

Kompetitor Mitsubishi Outlander

Mobil suv semakin merajai pasar otomotif indonesia. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya produk beredar. Hampir setiap vendor memiliki produk suv terbaiknya. Dengan spesifikasi dan desain yang berbeda. Jika anda bingung memilih mitsubishi outlander, berikut ini kompetitor yang paling berat di pasaran.

Toyota Rush

Produk toyota memang begitu popular di indonesia. Dari dulu selalu laris di pasaran. Salah satunya adalah toyota rush. Memiliki mesin berkapasitas 1.495 cc. Menghasilkan tenaga 108 ps / 6000 rpm. Sehingga digunakan kecepatan tinggi tetap stabil. Desain eksterior interior terlihat sporty.Didukung oleh berbagai sistem modern. Seperti dual srs airbag, anti lock braking system sampai parkir sensor. Untuk harganya sekitar Rp 262 jutaan.

Daihatsu Terios

Memiliki spesifikasi yang tak jauh beda dengan toyota rush. Dengan kapasitas mesin 1495 cc. Fitur didalamnya pun lengkap. Sudah ada abs, dual srs airbah, immobilizer sampai alarm keamanan. Desain eskteriornya terlihat begitu sporty, dengan gaya yang gagah dan ban ukuran besar. Satu mobil bisa digunakan untuk menampung 7 orang. Daihatsu terios ini dibandrol dengan harga Rp 200 jutaan.

Honda CRV

Honda CRV ini memang tak terlihat sporty, tapi memberikan desain mewah elegan. Bisa menampung 7 orang dan memiliki ruang kabin cukup luas. Dari performa mesinnya pun cukup tangguh. Tidak kalah dengan mobil suv lainnya. Mesin menghasilkan tenaga 187 hp/ 6500 rpm serta torsi 222 Nm/4400 rpm. Untuk harganya cukup mahal, sekitar Rp 395 jutaan.

Nissan X Trail

Nissan X trail ini sempat menjadi perbincangan hangat di indonesia. Banyak orang yang suka dengan gaya dan tenaga mesinya, memakai mesin MR20DD 2.0 Liter DOHC 16 valve dual CVTCS. Memberikan performa mesin terbaik. Bisa digunakan untuk menampung 8 orang. Berbagai sistem modern pun sudah disematkan disini. Untuk harganya di bandrol sekitar Rp 390 jutaan.

Mitsubishi Pajero Sport

Masih satu pabrikan dengan outalnder. Walaupun disebut sebagai kakak outlander, tapi pajero sport juga menjadi pesaing beratnya. Untuk kelas mobil SUV, pajero memang tak perlu diragukan lagi. Dengan desain sporty nan gagah dan mesin yang besar. Kapasitas mesinnya bisa memberikan pengemudi kenyamanan yang tinggi. Bisa digunakan untuk semua jenis jalanan. Dari jalanan ibu kota sampai pegunungan. Harganya pun sesuai dengan spesifikasinya, sekitar Rp 600 jutaan.

SPESIFIKASI MITSUBISHI OUTLANDER


Kita sampai ke bagian spesifikasi mesin mitsubishi outlander. Dibagian mesinini tak kalah dengan pesaing lainnya. Memberikan tenaga besar dan torsi maksimal. Membuat perjalanan semakin nyaman. Untuk lebih lengkap berikut ini penjelasannya.
  • Mesin : 4B11 2.0 liter (2000 cc) MIVEC
  • Power maks : 148 hp/6000 rpm
  • Torsi maksimum : 197 Nm/ 4200 rpm
  • konfigurasi : 4 silinder segaris 16 katup DOHC
  • Transmisi : matic CVT dan manual 5 percepatan
  • Panjang : 4300 mm
  • Lebar : 1800 mm
  • Tinggi : 1625 mm
  • Jarak Terendah : 195 mm
  • Berat : 1970 kg

HARGA MITSUBISHI OUTLANDER


Ada tiga type outlander yang ada di pasaran. Seri GLC, GLS dan PX. Setiap serinya sedikit memiliki fitur berbeda. Walaupun tak begitu banyak. Ini bisa menjadi perbandingan anda, type mana yang harus dibeli dan sesuai kebutuhan serta kantong anda.

- Type Sport GLX
Type paling rendah memakai transmisi manual 5 kecepatan. Dilengkapi dengan fitur macpherson stryt, multi link, electronik power sterring tapi belum ada glass roof.Material jok memakai fabric. Type ini di bandrol dengan harga Rp 314 jutaan.

- Type Sport GLS
Tak begitu jauh dengan type GLX dibagian fiturnya. Hanya berbeda di transmisi. Memakai matic CVT. Untuk bagian lainnya hampir sama. Material fabric, toucs screen 7 inchi, ac double blower serta masih banyak lainnya. Seri ini memiliki harga Rp 329 jutaan.

- Type Sport PX
Menjadi type paling tinggi. Dengan fitur dan harga paling tinggi. Untuk harganya mencapai Rp 354 jutaan. Tapi sesuai dengan fitur didalamnya. Ada padle shift, head lamp super wide range healight with auto leveling, engine start stop button, sampai panoramic sunroof.

OVERVIEW

Melihat penjelasan diatas, mungkin anda semakin yakin untuk membeli produk dari mitrsubishi ini, memiliki desain sporty mewah, fitur lengkap dengan berbagai teknologi modern, harganya pun cukup terjangkau. Bisa digunakan untuk menampung 7 orang dan tenaga mesin tinggi.

Tak perlu ragu lagi untuk membeli mitsubishi outlander. Semua hal yang anda butuhkan ada disini. Terjangkau, sporty, modern dan canggih.sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment

 
Top